Pemandian Para Raja di Keraton Yogyakarta - Pada tahun 1758, Sultan Hamengku Buwono I (HB I) membangun tempat pemandian yang diperuntukan untuk raja dan keluarganya. Tempat ini diberi nama Taman Sari. Lokasinya terletak di sebelah barat Keraton Yogyakarta tepatnya di belakang Pasar Seni Ngasem (dulu pasar burung). Taman Sari menjadi salah satu tempat yang wajib dikunjungi jika berkunjung ke Keraton Yogyakarta. Wisatawan-nya tidak hanya lokal saja, wisatawan asing pun juga banyak. Selain sebagai tempat wisata, Taman Sari juga sering dipakai untuk lokasi shooting film atau pembuatan video clip, karena lokasi memang sangat eksotik. Masih ingat video clip Kla Project yang judulnya 'Yogyakarta'? Nah, salah satu lokasi shootingnya ada disini. :) Nostalgia...
Jika melihat dari sisi bangunannya, orang yang melihatnya akan dibuat kagum, karena pada jaman itu atau 2,5 abad yang lalu ada orang yang mampu merancang dan membangun bangunan yang megah dan sangat ditail. Orang tersebut pastinya seorang yang genius. Tidak salah Pemprov DIY menjadikan Taman Sari sebagai cagar budaya yang wajib dilestarikan. Agar anak cucu kita nanti bisa mengenal tempat-tempat bersejarah di Yogyakarta.
Untuk masuk ke area ini, pengunjung harus membeli tiket sebesar Rp 5.000. Jika ingin mengetahui sejarah dan cerita dari Taman Sari secara mendalam, pengunjung bisa minta didampingi oleh pemandu wisata. Tentunya tidak cuma-cuma, bayarannya tergantung kesepakatan.
Bagi yang ingin tau tempat ini, silahkan berkunjung dan jalan-jalan di Yogyakarta.
Untuk melihat foto-foto yang lain tentang keindahan Taman Sari silahkan melihat-lihat artikel saya lainnya. Terimakasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar